SEBALIK.COM, INHIL — Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Herman bersama Ketua TP PKK Inhil Hj. Katerina Susanti melakukan kegiatan tanam dan panen cabe di lahan Kelompok Tani Gemah Ripah, Kelurahan Pekan Arba, Kecamatan Tembilahan, Minggu (19/10/2025).
Kegiatan tersebut turut dihadiri sejumlah kepala OPD Pemkab Inhil, Lurah Pekan Arba, Babinsa, serta masyarakat setempat yang tergabung dalam kelompok tani.
Penanaman dan panen cabe ini merupakan langkah nyata pemerintah daerah dalam menekan laju inflasi dan memperkuat ketahanan pangan lokal, khususnya terhadap kebutuhan pokok seperti cabai dan sayur mayur.
Bupati Herman menyampaikan apresiasi kepada Kelompok Tani Gemah Ripah dan Pemerintah Kelurahan Pekan Arba atas kerja keras dan komitmen mereka mengembangkan pertanian produktif di wilayah perkotaan.
“Upaya yang dilakukan kelompok tani dan pihak kelurahan ini sangat positif. Saya berharap bisa menjadi contoh bagi desa dan kelurahan lain di Inhil, karena tidak hanya menekan inflasi, tapi juga membuka peluang kerja dan menggerakkan ekonomi masyarakat,” ujar Bupati.
Lebih lanjut, Bupati menginginkan agar hasil panen dari kelompok tani tersebut dapat dimanfaatkan oleh Satuan Pelaksana Program Gizi (SPPG) untuk mendukung kebutuhan sayur mayur dalam Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dijalankan Pemkab Inhil.
“Kita berharap kebutuhan sayur mayur SPPG pada program MBG bisa memanfaatkan hasil bumi masyarakat lokal. Dengan begitu, manfaatnya langsung dirasakan oleh warga dan membantu meningkatkan taraf ekonomi masyarakat,” jelasnya.
Selain menanam dan memanen cabe, Bupati Herman juga meninjau kondisi jembatan penghubung antar-RT di Kelurahan Pekan Arba. Ia meminta dinas terkait segera menindaklanjuti perbaikan jembatan agar akses warga lebih lancar dan aman.
Melalui kegiatan ini, Pemkab Inhil ingin memperkuat sinergi antara pemerintah, kelompok tani, dan masyarakat dalam menjaga kemandirian pangan daerah, sekaligus mendorong pemanfaatan hasil bumi lokal untuk mendukung program sosial pemerintah. (*)