KPK Tantang ASN dan Publik Bengkalis Lawan Korupsi Lewat Konten Digital

KPK Tantang ASN dan Publik Bengkalis Lawan Korupsi Lewat Konten Digital

SEBALIK.COM, BENGKALIS – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meluncurkan Benar Benar Kompetisi, ajang kreatif di media sosial yang mengajak ASN, mahasiswa, pelajar, hingga masyarakat umum di Bengkalis menyuarakan pesan antikorupsi melalui konten digital.

Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK, Wawan Wardiana, menegaskan kompetisi ini bukan sekadar lomba, melainkan sarana literasi digital untuk menumbuhkan budaya antikorupsi. “Pemberantasan korupsi harus melibatkan partisipasi aktif seluruh elemen bangsa,” ujarnya.

Peserta ditantang membuat konten di Instagram dan TikTok dengan tema korupsi sektor SDA dan lingkungan, politik dan hukum, serta pelayanan publik. Kompetisi berlangsung 15 September–30 Oktober 2025. Setiap peserta akan mendapat sertifikat 20 JP, sementara karya terbaik akan memperoleh apresiasi khusus dari KPK.

Sekda Bengkalis, Ersan Saputra TH, menyambut baik ajang ini dan mendorong ASN serta masyarakat ikut terlibat. “Momentum ini penting untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel di Bengkalis,” tegasnya.

Info lengkap dapat diakses di laman resmi KPK: s.id/benar2kompetisi. (*)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index