ISNJ Bengkalis dan KBRI Kuala Lumpur Jalin Kolaborasi Internasional, Lepas Mahasiswa KKM di Malaysia

ISNJ Bengkalis dan KBRI Kuala Lumpur Jalin Kolaborasi Internasional, Lepas Mahasiswa KKM di Malaysia

SEBALIK.COM, KUALA LUMPUR — Institut Syariah Negeri Junjungan (ISNJ) Bengkalis terus memperluas jejaring akademik internasional. Langkah terbaru diwujudkan melalui penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dengan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL) serta pelepasan sembilan mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Internasional di lingkungan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur, Jumat (17/10/2025).

Penandatanganan MoA yang berlangsung di aula utama SIKL ini dihadiri oleh Atase Pendidikan KBRI Kuala Lumpur, Prof. Dr. Muhammad Firdaus, Kepala SIKL Friny Napasti, Koordinator SIKL Semenanjung Malaysia Haidir Ali, serta Rektor ISNJ Bengkalis Khodijah Ishak didampingi dosen pembimbing, Kurniatul Fil Khoirin.

Dalam sambutannya, Prof. Firdaus menekankan pentingnya kegiatan internasional sebagai wadah pembelajaran lintas budaya dan penguatan identitas kebangsaan.

“Mahasiswa bukan hanya belajar akademik, tapi juga menjadi duta budaya yang membawa nilai, bahasa, dan tradisi Indonesia di kancah global,” ujarnya.

Ia juga berharap kolaborasi ISNJ dan SIKL dapat diperluas melalui riset bersama, pertukaran pelajar, hingga pengembangan literasi digital berbasis budaya Nusantara.

Kepala SIKL, Friny Napasti, mengapresiasi kerja sama tersebut dan menyebutnya sebagai jembatan penghubung pendidikan Indonesia di luar negeri.

“Kami merasa terhormat menjadi bagian dari kolaborasi ini. Semoga mahasiswa ISNJ bisa menginspirasi siswa kami untuk tetap cinta tanah air meski di perantauan,” katanya.

Sementara itu, Haidir Ali menyatakan dukungan penuh terhadap upaya sinergi pendidikan yang mengedepankan nilai keindonesiaan dan kemanusiaan.

Dari pihak ISNJ, Rektor Khodijah Ishak menegaskan bahwa kerja sama ini menjadi langkah konkret menuju internasionalisasi kampus berbasis nilai syariah dan budaya lokal.

“Kami ingin mahasiswa ISNJ tak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berakhlak, berdaya saing, dan mampu membawa nama baik Indonesia di manapun berada,” ujarnya.

Setelah penandatanganan MoA, acara dilanjutkan dengan pelepasan sembilan mahasiswa ISNJ Bengkalis yang akan menjalani KKM Internasional selama tiga minggu di lingkungan KBRI Kuala Lumpur. Program ini diharapkan menjadi pengalaman langsung bagi mahasiswa dalam memahami diplomasi, budaya kerja, dan peran Indonesia di luar negeri.

Kegiatan ini menjadi tonggak penting bagi ISNJ Bengkalis dalam memperkuat reputasi akademik dan jejaring global.

“Kerja sama ini bukan akhir, tapi awal dari perjalanan panjang menuju sinergi pendidikan dan kebudayaan yang berkelanjutan,” tutup Prof. Firdaus. (*)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index