SEBALIK.COM, MERANTI – Sebanyak 69 siswa dari Kabupaten Kepulauan Meranti siap mengikuti Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) tingkat Provinsi Riau yang digelar di Pekanbaru pada 2–3 Oktober 2025. Kontingen dilepas langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, di halaman MAN 1 Selatpanjang, Selasa (30/9/2025).
Ketua Kontingen, Raja Ridhowi, menyebutkan peserta yang diberangkatkan terdiri dari 33 siswa MI, MTs, dan MA, 25 official, serta 11 anggota komite. Mereka merupakan hasil seleksi tingkat kabupaten yang sebelumnya diikuti 317 siswa madrasah pada 9–11 September 2025.
Bidang lomba yang diikuti meliputi Matematika dan IPA (MI), Matematika, IPA, IPS (MTs), serta Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi, dan Geografi (MA). Soal OMI mengintegrasikan pelajaran umum dengan agama, bahkan sebagian menggunakan bahasa Inggris sehingga berbeda dengan olimpiade lainnya.
Bupati Asmar berpesan agar peserta menjadikan OMI sebagai ajang meningkatkan kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual sekaligus menjaga akhlak serta nama baik daerah.
“Tunjukkan kemampuan terbaik. Saya yakin kontingen OMI Meranti bisa mengukir prestasi dan membawa pulang juara,” tegasnya.
Turut hadir dalam acara pelepasan, Kepala Kemenag Meranti H. Sulman, sejumlah kepala OPD, pejabat Sekda, para kepala madrasah, guru, serta official kontingen. (*)